BidVertiser

21 April 2014

Fakta Sevilla vs Valencia



Valencia menjadi klub kedua sesama Spanyol yang dihadapi Sevilla di Liga Europa musim ini.
Pelatih Sevilla Unai Emery akan melawan bekas klubnya Valencia dalam duel Spanyol di semifinal Liga Europa. The Rojiblancos ingin menggenapkan rekor tak terkalahkan kandang selama 10 tahun atas Valencia.
Laga sebelumnya
Kedua tim bertemu di kompetisi UEFA untuk pertama kali. Di kompetisi domestik, Valencia memiliki catatan lebih baik dari Sevilla. Sebanyak 207 duel, Si Kelelawar menang 95, seri 35, dan kalah 77. 
Hasil seri 0-0 saat kunjungan Valencia, Februari lalu memperpanjang rekor tak terkalahkan Sevilla di kandang menjadi 13 (M10 S3). Di ajang La Liga Valencia terakhir mengalahkan Sevilla 2-0 di Estadio Ramón Sánchez-Pizjuán pada 9 Mei 2004.
Sevilla telah memainkan 10 laga kompetisi UEFA melawan klub Spanyol dengan rekor M3 S3 K4 (M1 S2 K1 di kandang, M1 S0 K3 tandang). Ini termasuk 2 laga final Eropa: Piala Super 2006, dimana mereka memukul Barcelona 3-0 di Monaco, dan Piala UEFA 2007 di Glasgow, dimana mereka mengatasi Espanyol lewat adu penalti pasca seri 2-2 di waktu normal dan tambahan.
Sevilla telah menyingkirkan klub Spanyol di Eropa musim ini, mengungguli tetangganya, Real Betis Balompié melalui adu penalti di babak 16 besar.
Tiga belas  laga Valencia melawan tim Spanyol di Eropa berakhir dengan M6 S3 K4 (M4 S1 K1 di kandang M2 S2 K2 tandang);  ini termasuk final Liga Champions 2000, kala Valencia dikalahkan Real Madrid 3-0 di Paris.
Sevilla menatap semifinal ketiga Liga Eropa dan pertama kali sejak sukses back-to-back di Piala UEFA  2005/06 dan 2006/07. Mereka belum pernah kalah di 2 leg semifinal Piala UEFA.
Sevilla adalah tim terlama yamg bertahan di kompetisi musim ini dan menjadi tim keempat yang mencapai semifinal Liga Europa yang mulai dari babak ketiga kualifikasi setelah Fulham dan Hamburger SV (2009/10) dan juara 2011/12, Atlético de Madrid.
Valencia terakhir menapak semifinal Liga Europa pada 2011/12, saat kalah dari Atlético. Laga itu adalah kekalahan pertama di semifinal kompetisi UEFA, sebelumnya menang terus di semifinal  Piala Winners (1979/80), dua semifinal Liga Champions (1999/00 dan 2000/01) dan semifinal Piala UEFA (2003/04).
Valencia menjuarai Piala UEFA serta dua edisi Piala Inter-Cities Fairs, turnamen klub non-UEFA sebelum Piala UEFA dan Liga Europa, dengan mengalahkan Barcelona pada final 1962 dan GNK Dinamo Zagreb pada 1963.  Mereka menjadi tim pertama yang menjuarai 3 turnamen itu.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar